RANTAUPANDAN,BUNGOPOST.COM- Warga Dusun Rantau Pandan Kecamatan Rantau Pandan Kabupaten Bungo dibantu anggota polsek rantau pandan, anggota koramil rantau pandan tim dari BPBD dan damkar ikut membantu mencari nenek rafiah yang hilang.
Nenek yang sehariannya memang suka berjalan keliling dusun ini dikabarkan pergi dari rumah dan tidak kembali pulang. rabu (11/05/22).
Camat Rantau Pandan Sirojudin mengajak masyarakat berdoa bersama agar nenek fiah cepat ditemukan.
“Sejak dikabarkan keluarga bahwa nenek rafiah hilang, kami pihak pemerintah kecamatan dan pemerintah dusun rantau pandan serta seluruh warga sudah mencari tapi belum juga berhasil ditemukan”.
“kami mengajak seluruh masyarakat berdoa bersama, baik itu membaca surah yasin dan lian sebagainya.
“Tadi malam warga mencari sampai jam 04:00 wib subuh, dalam hujan-hujan tulah, hampir semua elemen masyarakat serta anggota dari BPBD juga ikut membantu, tutur sirojudin”.
“saat ini warga dibantu tim dari BPBD kabupaten Bungo berusaha mencari sebagian menyusuri pinggir sungai, ada yang ke dalam hutan dekat kebun warga dan ke kebun belakang rumah nenek rafiah yang biasa sehari-hari.
Kepala BPBD Tobroni Yusuf menyampaikan, semoga nenek ini bisa ditemukan dan semgoga kembali kerumah dalam keadaan sehat, saat ini kami bersama warga berusaha mencari dan sama-sama berdoa semoga bisa ditemukan. (red)