MUARABUNGO,BUNGOPOST.COM – Mandiri Tunas Finance (MTF) Cabang Muara Bungo gelar acara sosialisasi produk Kredit Kendaraan Bermotor (KKB) dan Multiguna dengan tema Gathering Agen BB (Gathering Agen BB) Mandiri.
Acara yang dibuka langsung oleh Kepala Cabang Mandiri Tunas Finance Cabang Muara Bungo, Altius Arlen Kristoforus di Hotel Amaris pada hari Rabu, 14/12/22.
Dalam sambutanya Kepala Cabang Mandiri Tunas Finance Altius Arlen Kristoforus menyampaikan terimakasih kepada Bapak Rusdi Mansyoer selaku Kepala Cabang Bank Mandiri Muara Bungo, Bapak Fahri Jailani selaku Kepala Cabang Bank Mandiri Rimbo Bujang dan Bapak Fredi Yulianto selaku Micro Banking Cluster Manager Jambi Bungo yang berkesempatan hadir kegiatan ini, dan juga KCM, Tim Unit Mandiri Micro Business Bungo, dan 24 orang Agen Branchless Banking Mandiri.

“Sepanjang tahun 2022, MTF Muara Bungo telah menyalurkan kredit pembiayaan mobil baru dengan product KKB Mandiri sebesar 21.7M dan kredit pembiayaan melalui product multiguna sebesar 20.9M. Ditargetkan ditahun 2023 kredit pembiayaan MTF Muara Bungo untuk kedua product tersebut akan tumbuh 20%, ucap Kacab MTF Muara Bungo.”

Selain itu ketua panitia Septia Berliany Kristi sekaligus Sales Head Direct Mandiri Tunas Finance Muara Bungo mengatakan “kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara MTF dengan Bank Mandiri Muara Bungo, Mandiri Micro, dan Agen Resmi Mandiri Branchless Banking (BB) sekaligus sosialisasi produk KKB dan Multiguna MTF.”

“Bagi masyarakat yang menginginkan fasilitas kredit mobil baru atau kredit multiguna dapat menghubungi pihak Mandiri Tunas Finance (MTF) Muara Bungo, Bank Mandiri, Micro Mandiri, atau agen Branchless Banking (BB) Mandiri yang tersebar di beberapa lokasi strategis (Proses kredit tetap di MTF), ungkap Septia Berliany.”
“diharapkan setelah sosialisasi ini agen Bank Mandiri yang diundang mulai memahami product pembiayaan MTF yang dapat ditawarkan langsung kepada calon nasabah dengan proses kredit cepat, bunga kompetitif, dan rekanan dealer yang lengkap untuk berbagai brand mobil yang diinginkan, tutupnya.”